Legend Volly Ball Banda Aceh Siap Menangkan AMIN di Pilkada 2024

RADAR NEWS

- Redaksi

Selasa, 12 November 2024 - 07:47 WIB

50127 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH – Ratusan pemain bola voli yang tergabung dalam Organisasi Legend Volly Ball Banda Aceh mendeklarasikan diri mendukung calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh, Aminullah-Isnaini (AMIN).

Dukungan dan peryataaan siap memenangkan Paslon nomor urut 03 itu disampaikan dalam momentum HUT Legend Volly Ball Banda Aceh. Minggu (10/11/2024) di kawasan Ulee Lheue Banda Aceh.

Dalam ikrar yang dibacakan oleh Ketua Organisasi Legend Volly Ball Banda Aceh, Ridwan Hadi menyatakan sikap mendukung dan akan berjuang memenangkan Aminullah-Isnaini dalam Pilkada Banda Aceh 27 November 2024, karena Aminullah Usman dikenal sebagai sosok yang sangat peduli olahraga.

“Aminullah layak didukung dan dimenangkan karena sangat peduli dengan seluruh sektor olahraga, mulai dari bola voli, sepakbola, tennis dan seluruh olahraga yang ada. Dapat kita lihat bersama kontribusi beliau saat menjadi Dirut Bank Aceh periode 2000-2010 dan Wali Kota Banda Aceh 2017-2022, kontribusi beliau terhadap dunia olahraga yang selama ini berjalan di Banda Aceh sangat besar,” ungkapnya.

Selain itu, Aminullah tidak sekedar memberi dukungan saja, tapi berbagai bantuan sarana dan para sarana olahraga, hingga memberikan wadah-wadah pengembangan terhadap olahraga yang ada di Banda Aceh. Ujar Hadi.

Tidak sampai disitu saja, atas dedikasi tinggi dan kerja nyatanya dalam memajukan dunia olahraga saat menjabat Wali Kota Banda Aceh, Aminullah diganjar penghargaan Golden Award “Wali Kota Peduli Olahraga” dari Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Pusat, yang diserahkan langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Aminullah juga berhasil meraih penghargaan sebanyak tiga kali dari Gubernur Aceh sebagai sosok peduli olahraga terbaik se-Aceh.

Sementara itu, Aminullah dalam sambutannya mengaku sangat mengapresiasi dukungan para pemain voli di Organisasi Legend Volly Ball Banda Aceh. Alhamdulillah dengan bertambahnya dukungan untuk Paslon AMIN semakin memantabkan langkah dalam membangun Banda Aceh di berbagai bidang sesuai visi dan misi, ‘Banda Aceh Kota Islami, Gemilang dan Berkelanjutan’.

“Saya memohon doa dan dukungan dari Legend Volly Ball Banda Aceh beserta keluarga untuk dapat membantu saya bersama Pak Isnaini dalam perjuangan ini, Insya Allah apabila kami mendapat amanah memimpin Banda Aceh periode 2025-2030, akan banyak lagi yang dapat dibantu dalam sektor olahraga dan lainnya.” Pungkas Aminullah yang disambut gemuruh tepuk tangan dan teriakan “Pak Amin menang, sektor olahraga hidup”.

Berita Terkait

Bea Cukai Aceh Musnahkan Barang Impor Ilegal Berupa Bawang Merah dan Pakaian Bekas
Perkuat Sinergi Pengawasan Lapas, Kanwil Ditjenpas Silaturrahmi ke BIN Daerah Aceh
Polisi Berhasil Menangkap 16 Napi yang Kabur dari Lapas Kutacane
Partai Perjuangan Aceh Gelar Buka Puasa Bersama, Prof. Marniati Ajak Kader Perkuat Kebersamaan
Aksi Sosial Kabid Propam Polda Aceh Saat Bulan Suci Ramadhan, Masyarakat Sambut Haru
Rasa Haru Nurhayati: Penerima Listrik Gratis “Light Up the Dream” PLN
Beredar, Surat Pengunduran Diri Hoaks Deputi di BPMA
Hendra Supardi Ditunjuk sebagai PLT Direktur Utama Bank Aceh

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 12:04 WIB

Banjir Bandang Parapat, Penrad Siagian Soroti Illegal Logging dan Konsesi PT TPL

Selasa, 18 Maret 2025 - 09:45 WIB

Babinsa Lakukan Pendampingan Pengecekan Tanaman Jagung

Selasa, 18 Maret 2025 - 09:02 WIB

Babinsa Komsos dengan warga binaan di desa Anak Reje Kecamatan Blangpegayon

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:57 WIB

Babinsa Koramil Berbagi Di Wilayah Binaan

Senin, 17 Maret 2025 - 14:15 WIB

Babinsa Komsos Jalin Silaturahmi, Dengan Aparat Kecamatan

Senin, 17 Maret 2025 - 13:07 WIB

Babinsa Koramil 08/Blangpegayon Kodim 0113/Gayo Lues dampingi Musyawarah Desa

Senin, 17 Maret 2025 - 12:59 WIB

Babinsa Koramil 05/Pining Membantu Warga Binaannya Memanen cabai.

Senin, 17 Maret 2025 - 12:48 WIB

Babinsa Koramil 05/Pining Membantu Warga Binaannya Memanen cabai

Berita Terbaru

GAYO LUES

Babinsa Lakukan Pendampingan Pengecekan Tanaman Jagung

Selasa, 18 Mar 2025 - 09:45 WIB