Jepara, 3 April 2025 – Memasuki hari ketiga libur Lebaran, Pantai Bandengan di Jepara terlihat ramai oleh pengunjung. Meskipun ada peningkatan jumlah wisatawan, keramaian yang terjadi tidak sebanyak yang terlihat pada libur Lebaran tahun lalu.
Arif Junaidi, Manager Pantai Bandengan, menyebutkan bahwa penyebaran pengunjung ke berbagai destinasi wisata baru menjadi faktor utama. “Saat ini, banyak desa di Kabupaten Jepara yang memiliki tempat wisata baru, sehingga pengunjung tidak hanya datang ke Pantai Bandengan saja. Mereka juga mengunjungi objek wisata lainnya seperti Pantai Teluk Awur, Pantai Semat, Pantai Blebak, dan banyak lagi,” ujar Arif.
Adanya keberagaman destinasi wisata baru di desa-desa sekitar Jepara telah menarik perhatian wisatawan yang ingin mengeksplorasi lebih banyak tempat. Hal ini menyebabkan pengunjung tidak terfokus pada satu lokasi, namun tersebar di berbagai pantai dan tempat wisata di wilayah tersebut.
Meskipun pengunjung di Pantai Bandengan tidak seramai tahun lalu, Arif menilai hal tersebut tetap membawa dampak positif bagi perkembangan pariwisata di Jepara. “Dengan adanya pilihan destinasi wisata yang lebih beragam, pengunjung dapat menikmati berbagai keindahan alam di berbagai tempat, dan tentunya ini membantu perekonomian wisata di setiap desa,” jelasnya.
Pantai Bandengan tetap menjadi salah satu destinasi favorit di Jepara, namun dengan banyaknya pilihan destinasi baru, wisatawan kini memiliki lebih banyak opsi untuk menikmati liburan mereka di Kabupaten Jepara.
(Rud)